Tuesday 12 August 2014

Ini dia, buku paling tebal di dunia


Bilik-Kata – Berapa tebal buku yang pernah anda tahu? 500, 1000, atau 2000 lembar? Itu belum seberapa. Sebuah buku yang berjudul Obama dan Pluralisme, karya Damien Dematra mencatatkan rekor sebagai buku paling tebal di dunia dengan 5.247 halaman. Hebatnya, buku yang memuat 400 artikel lebih itu dikerjakan kurang dari satu tahun.

Buku itupun akhirnya mendapatkan penghargaan dari Guiness world records dan museum rekor dunia Indonesia. Buku ini dikerjakan oleh Damien dengan bantuan 40 orang lebih yang bekerja lima hari lima malam. Buku itu dibuat untuk kado khusus Obama.

Buku ini mengalahkan rekor sebelumnya, yaitu kumpulan artikel wikipedia yang disusun Rob Matthew, setebal 5000 halaman. Apakah anda tertarik untuk membuat buku lebih tebal dari itu? [San]

No comments:

Post a Comment